Pelapisan Marmer

Pelapisan/coating pada marmer/granit/batu alam sangat penting. Bila tidak maka akan sangat mudah menyerap air sehingga nantinya timbul masalah. Air dari adukan semen dan proses poles akan menyerap ke marmer/granit/batu alam. Air ini akan sukar untuk dihilangkan bila masuk ke pori-pori marmer/granit/batu alam.

Masalah ini yang sering disebut “mengompol”, suatu saat air keluar dari marmer/granit/batu alam sehingga menjadi kusam, kotor, bahkan kalau dibiarkan terus akan timbul jamur.

Jika dilaksanakan coating maka marmer/granit/batu alam memiliki waterproofing layer. Proses coating Stonal dengan sistem penetrasi, menyerap ke pori-pori sehingga memberikan perlindungan total pada marmer/granit/batu alam selain itu permukaan tetap tampak alami.